Copyrights @ Journal 2014 - Designed By Templateism - SEO Plugin by MyBloggerLab

Selasa, 26 November 2019

Wisata Semarang dan Sekitarnya

1.  Kota Lama Semarang



Alamat                        : Jl. Letjen Suprapto No. 22, Tanjung Mas, Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50174
HTM                           : Gratis
Hari dan Jam buka      : setiap hari, 24 jam

Deskripsi:
Kawasan Kota Lama Semarang disebut dengan Outstadt dengan luas 31 hektar sebagai saksi bisu sejarah Indonesia masa Kolonial Belanda yang lebih dari 2 abad. Karakter bangunan seperti bangunan-bangunan di Eropa sekitar tahun 1700-an seperti ukuran pintu dan jendela yang besar, kaca-kaca berwarna, bentuk atap yang unik serta adanya ruang bawah tanah

2.   Goa Kreo




Alamat            : Jl. Raya Goa Kreo, Kandri, Gn. Pati, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50222
HTM               : Rp 5.500
Jam Buka        : 07.00 WIB – 17.00 WIB
No. Telepon    : 0248449917

Deskripsi:
Kawasan wisata Goa Kreo memiliki banyak daya Tarik seperti sejarahnya yang berkaitan dengan Sunan Kalijaga, lintasan jembatan penghubung yang cantik, sun set yang sangat indah, berfoto menggunakan pakaian ala Korea, pemandangan alam berupa waduk dan bukit yang menawan, rumah eskimo, spot foto diatas awan dan sebagainya.

3.   Saloka Theme Park




Alamat            : Jl. Fatmawati No.154, Gumuksari, Lopait, Kecamatan Tuntang, Semarang, Jawa Tengah 50773

HTM               : Rp 120.000,- (Weekday) dan Rp 150.000,- (Weekend)
Jam Buka        : 10.00 WIB – 18.00 WIB (Senin – Jumat)
                           10.00 WIB – 20.00 WIB (Sabtu - Minggu)
Telepon           : (0298) 322266

Deskripsi:
Taman rekreasi Saloka Theme Park adalah taman bermain terbesar di Jawa Tengah dengan berbagai wahana bermain yang menyenagkan mulai dari wahana anak-anak hingga yang menguji adrenalin. Wahana menarik tersebut meliputi Segara Prada, Taman Galileo, Gonjang Ganjing, Ararya, Bengak Bengok, Senggal Senggol, Obat Abit, Paku Bumi, Lika Liku, Kamayayi, Kupu-kupu, Polah Bocah, Pinguin, Tata Titi, Semprat Semprot, Teka Teko, Komidi Kuda Laut, Balantara, Resi Waringin, Angon Ingon, Adu Nyali, Jamur Apung, Kumbang Layang, Safari Bocah, Ijo Royo Royo, dan masih banyak lagi

4.  Candi Gedong Songo



Alamat            : Krajan, Candi, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50614
HTM               : Rp 10.000 – Rp 90.000
Jam Buka        : Setiap Hari, 06.30 WIB – 18.00 WIB

Deskripsi:
Candi Gedong Songo merupakan kompleks candi peninggalan kerajaan Hindu.Keindahan alam serta arsitektur candi menjadi daya Tarik utama wisata. Wisata ini juga menawarkan beberapa fasilitas seperti berkuda mengelilingi candi, pemandian air oanas, serta spot foto kekinian di Ayanaz.

3 Wisata Pantai Lampung yang memanjakan mata

1.     Pulau tegal mas



         
 Alamat  : Desa Gebang, kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung.

Pulau tegal mas lampung merupakan sebuah destinasi yang menarik untuk dikunjungi, karena memiliki banyak tempat-tempat indah yang bias disinggahi salah satunya yaitu keindahan bawah laut yang menawan membuat kita terpukau. Wisata bawah laut yang memukau ini sangat cocok untuk kalian yang hobi diving dan snorkeling.


Untuk kalian-kalian yang ingin bermalam di pulau ini kalian bias menyewa villa dan cottage yang telah disediakan dengan harga kisaran Rp. 1,5 juta sampai Rp. 2,5 juta semalam.

Fasilitas yang disediakan di pulau tegal mas sangat beragam, dipulau ini selain kalian bias menikmati keindahan-keindahan pantai nya kalian juga bias diving, snorkeling, hiking, offroad pantai, jetski, banana boat, menaiki kayak dan kano, memancing dan juga bias mengelilingi pulau menggunakan ATV.

2.  Teluk Kiluan




Alamat  : Jl. Teluk Kiluan, Kiluan Negeri, kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Teluk kiluan terkenal karena keindahan pantai dan laut nya yang memukau. Disalah satu sudut pulau terdapat kolam renang alam yang diberi nama Laguna Gayau. Kolam ini terbentuk dari cekungan yang ditutupi tebing karang dan mendapatkan pasokan air dari laut.


Selain keindahan lautnya teluk kiluan juga terkenal karena menjadi habitat dari lumba-lumba jenis hidunbotol dan lumba-lumba paruh panjang. Jika kalian beruntung kalian akan langsung melihat lumba-lumba yang sedang atraksi melompat-lompat ke permukaan laut.


3.  Pantai Gigi Hiu


Alamat : Pekon Susuk, Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Pantai ini disebut dengan nama pantai gigi hiu karena adanya gugusan batu karang yang terjal dan menjulang tinggi sehingga terlihat tajam-tajam seperti deretan gigi pada ikan hiu.




Salah satu yang menjadi ciri khas dari pantai ini adalah adanya jajaran batu karang yang tersebar disepanjang pantai. Hal tersebut menjadi salah satu keunikan pantai yang tidak dapat ditemukan dipantai lainnya.



Bagi kalian para penikmat senja sangat disarankan berlibur ke pantai gigi hiu, objek wisata sore hari sangatlah bagus dan cantik. Kalian bias mengabadikan banyak momen penting seperti sunset saat matahari mulai terbenam.

7 Destinasi Wisata di Pulau Samosir


Siapa yang tidak tahu Pulau Samosir? Pulau vulkanik yang berada tepat di tengah-tengah Danau Toba, Sumatera Utara. Ada banyak alasan mengapa anda wajib menghabiskan waktu di Danau Toba. Selain menikmati pesonanya, Anda wajib menjelajahi tempat wisata di sekitarnya yang tak kalah menarik. Yuk, langsung saja intip 7 destinasi tempat wisata di pulau samosir!


         1.  Aek Sipitu Dai




Wisata ini berlokasi di Desa Aek Sipitu Dai, Kecamatan Sianjur Mula-Mula. Aek Sipitu Dai merupakan sumber mata air yang terletak di bawah sebuah pohon rimbun. Uniknya, walaupun berasal dari satu sumber, namun rasa air dari tujuh pancurannya berbeda-beda. Tak salah wisata ini sering dikenal sebagai air tujuh rasa. Selain itu, mata air ini pun dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Konon, dahulu Ompung Langgat Limbong yang merupakan generasi kedua dari marga Limbong tengah mencari sumber air. Setelah ia berdoa, ia menancapkan tongkatnya sebanyak tujuh kali ke tanah. Namun upayanya ini tidak berhasil. Setelah berdoa sekali lagi, ketujuh lubang yang ia buat dengan menancapkan tongkatnya itu mulai mengeluarkan air dan menjadi sumber air yang masih ada hingga saat ini.

2.  Danau Sidihoni


Mungkin tidak banyak yang mengetahui jika Danau Toba menyimpan keunikan bernama Danau Sidihoni. Danau ini merupakan salah satu destinasi yang menarik di Pulau samosir yang berada di tengah-tengah danau toba, sering dijuluki danau di dalam danau. Terletak di Desa Sabungan Nihuta, Kecamatan Longgur Nihuta, Kabupaten Samosir, Danau Sidihoni adalah kubangan air seluas hampir 5 hektar. Danau sidihoni menyajikan pesona alam dengan perbukitan disekitarnya yang menawarkan pemandangan alam yang sangat alami, asri, tenang, hening, dan nyaman.

3.  Menara Pandang Tele


Menara Pandang Tele adalah tujuan wisata Samosir selanjutnya yang berlokasi di Lumban Pinggol. Tempat wisata yang menawarkan pesona bentang alam Samosir dari ketinggian ini juga terkenal sebagai salah satu tempat berburu foto-foto pemandangan alam yang instagramable.

Dari Menara Pandang Tele ini, Anda akan disuguhkan panorama alam yang sangat indah dan merasakan terpaan hawa sejuk, apalagi Anda mengunjungi menara pada saat sore hari akan meninggalkan kenangan yang tidak akan terlupakan, lukisan alam terindah maha karya Tuhan Sang Pencipta.

4.  Air Terjun Efrata

Pulau Samosir sangat terkenal dengan wisata Danau Toba, selain keindahan danau terbesar di Asia ini ada juga wisata Air Terjun Efrata yang tidak boleh dilewatkan khususnya bagi anda pecinta wisata alam. Air Terjun Efrata berada di Desa Sosor Dolok, Kecamatan Harian. Berjarak 20 km lebih dari pusat kota Kabupaten Samosir. Tidak terlalu banyak wisatawan kemari, meskipun pada musim liburan, mungkin karena jaraknya cukup jauh dari objek wisata yang familiar dan cukup terkenal di Samosir yakni Danau Toba.

5.  Bukit Holbung


Berlokasi di Desa Janji Marhatan, Pulau Samosir, Bukit Holbung merupakan salah satu destinasi wisata di Samosir yang paling tepat untuk menikmati keindahan alam Danau Toba dari ketinggian. Dari bukit nan asri ini, Toppers bisa melihat aktivitas nelayan yang tengah mencari ikan di perairan Danau Toba ataupun eksotisme bentang alam di Samosir dan sekitarnya. Ketika memasuki musim penghujan, obyek wisata Samosir ini akan dipenuhi rerumputan hijau yang menyegarkan sehingga tak jarang jika tempat wisata ini juga dijuluku “Bukit Teletubbies”-nya Pulau Samosir.
6.  Aek Rangat Pangururan

Aek Rangat Pangururan Samosir merupakan salah satu destinasi favorit ketika berkunjunjung ke Pulau Samosir. Pulau Samosir adalah pulau yang terletak di tengah Danau Toba Kaldera terbesar di Asia itu. “Aek Rangat” memiliki arti sebagai air panas/hot spring, karena ini berlokasi tepat pada lereng Gunung Pusuk Buhit yang dikenal masih aktif. Air panas tersebut berasal dari sumber mata air yang keluar dari batuan berwarna putih atau batu kapur. Air panas tersebut dialirkan ke kolam-kolam yang dikelola oleh penduduk setempat dan didukung oleh pemerintahan Samosir.

7.  Desa Tomok


Desa Tomok juga dikenal sebagai salah satu sentra penjualan souvenir khas Batak di Danau Toba. Di sini terdapat ratusan kios yang berjejer di sepanjang jalan lebih 1 kilometer yang menjual berbagai cinderamata seperti baju, ulos, patung, gelang, gantungan kunci dan berbagai benda lainnya. Cinderamata tersebut juga memiliki motif dan warna khas Batak, yakni merah, putih, hitam. Untuk harganya sendiri, barang-barang cinderamata di Pasar Tomok ini cukup murah.

Agak jauh ke belakangnya lagi terdapat Museum Batak Tomok. Museum yang dibangun pada tahun 2005 ini punya koleksi yang menggambarkan sejarah dan budaya masyarakat Batak Toba. Benda-benda tersebut berupa peralatan perang, alat berburu, alat rumah tangga, topeng kayu, patung kayu, alat tenun dan kain ulos yang berbagai motif, buku aksara batak, tongkat batak, dan puluhan benda-benda lainnya yang memiliki nilai budaya dan sejarah yang tinggi. Jika beruntung anda bisa disambut oleh tarian tor-tor dari penduduk setempat dan tarian sigale-gale. 

Wisata Spot Foto Merci Barn, Rumah Ala Arsitektur Belanda di Medan, Sumatera Utara



Spot foto dengan bangunan bergaya Eropa cukup diminati di Indonesia. Wisata yang dikunjungi berbagai kalangan usia ini dapat ditemui di beberapa daerah di Indonesia, Medan salah satunya. Ibukota Provinsi Sumatera Utara ini memiliki spot foto yang masih hangat, Merci Barn namanya. Wisata yang memiliki kincir angin ini terletak di Jl. Karya Jaya, Titi Kuning, Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Berdiri pada tahun 2015 silam, Merci Barn pada awalnya merupakan kantor marketing dari perusahaan perumahan bernama Medan Resort City (Merci). Namun karena cukup menarik unik dan menarik perhatian, maka masyarakat sekitar pun sering mengunjungi untuk sekadar melihat atau berfoto. Merci Barn juga memiliki peternakan ala Eropa, dimana terdapat 2 ekor sapi bernama Momoo dan Molly serta 2 ekor kuda liar di lokasi lain yang diimpor langsung dari Belanda. Ke depannya wilayah wisata ini juga dicanangkan untuk memiliki waterboom dan fasilitas tambahan. Tidak ada biaya yang dipungut untuk berwisata ke Merci Barn, hanya perlu izin dari pihak keamaan agar mendapat pengarahan sehingga tidak merusak fasilitas Merci Barn.